Visi
Menjadi pusat pengembangan pembelajaran pendidikan IPA yang unggul dan pelopor dengan mengintegrasikan teknologi informasi dan komunikasi, serta berwawasan lingkungan berbasis etnosains
Misi
- Menyelenggarakan Pendidikan IPA untuk menghasilkan tenaga Pendidik IPA berkualitas unggul dan mampu bersaing di Era Global.
- Menyelenggarakan Pendidikan IPA berwawasan Lingkungan, Budaya, dan Sosial berkearifan lokal Aceh.
- Menyelenggarakan Pembelajaran IPA yang inovatif, kreatif, kritis, kolaboratif berbasis digital dan STEM
- Melakukan penelitian dalam mengembangkan ilmu Pendidikan IPA berbasis teknologi informasi dan komunikasi.
- Menyelenggarakan penelitian pendidikan IPA yang mampu mengatasi problematika dalam bidang pendidikan IPA maupun dalam kehidupan masyarakat terkait isu terkini sosial sains.
- Menerapkan pengabdian masyarakat berbasis riset pendidikan IPA dan edupreneur untuk menunjang kesejahteraan masyarakat.
- Menyelenggarakan kerjasama yang kuat dengan berbagai pihak untuk meningkatkan mutu pendidikan IPA.
Tujuan
- Menghasilkan tenaga pendidik IPA yang inovatif berbasis digital dan riset untuk menghasilkan lulusan yang unggul, religius, terampil, berkompeten, berkarakter, berwawasan lingkungan yang berbasis etnosains
- Menghasilkan peneliti pendidikan IPA yang diakui secara nasional maupun internasional dengan menghasilkan produk-produk riset yang inovatif dan konstruktif.
- Menghasilkan pengabdian masyarakat berbasis riset pendidikan IPA dan edupreneur untuk menunjang kesejahteraan masyarakat.
- Menghasilkan kerjasama yang kuat dengan berbagai pihak untuk meningkatkan mutu pendidikan IPA.
Strategi:
- Membekali mahasiswa dengan kompetensi sebagai calon pendidik melalui pembelajaran yang inovatif, kritis, kolaboratif, komunikatif, dan berbasis etnosains dan STEM learning.
- Membekali mahasiswa dengan kompetensi sebagai calon peneliti melalui penelitian terkait problematika isu-isu pendidikan IPA maupun isu sosial sains serta melakukan publikasi.
- Membekali mahasiswa dengan mengikuti pelatihan, seminar nasional maupun internasional untuk peningkatan pengetahuan dalam pengabdian berbasis riset pendidikan IPA serta menjadi seorang edupreneur.
- Mengimplementasikan MOU, MOA, serta IA dengan universitas dalam negeri maupun luar negeri dan lembaga-lembaga pendidikan maupun non pendidikan terkait tri dharma perguruan tinggi untuk meningkatkan mutu pendidikan IPA.